Friday, June 18, 2010

FACT OF THE DAY (18 Juni 2010)
Tahukah Anda...?

Sepanjang kiprahnya di putaran final Piala Dunia, Yunani belum pernah sekali pun mengecap kemenangan hingga laga melawan Nigeria, Kamis (17/6) malam Waktu Indonesia Barat.
Partisipasi perdana negara penuh mitos tersebut terjadi di Piala Dunia 1994 yang berlangsung di Amerika Serikat. Saat itu Yunani bergabung di Grup D bersama Nigeria, Bulgaria dan Argentina. Harapan penggemar Yunani saat itu sangat tinggi hingga tak seorang pun percaya jika pada akhirnya tim kesayangan mereka meraih hasil buruk.
Di laga pertama, Yunani dihajar Argentina 4-0. Empat hari kemudian Bulgaria menambah catatan mengecewakan dengan skor yang sama. Di laga terakhir, kemenangan 2-0 Nigeria menyempurnakan keterpurukan Yunani yang terpaksa pulang dengan kondisi tanpa poin dan tanpa gol.
Yunani menebus 'dosa' kegagalan lolos ke Piala Dunia 2006 di Jerman dengan memastikan diri tampil di Afrika Selatan tahun ini. Catatan buruk tanpa poin dan tanpa gol tahun 1994 sontak menghantui ketika hasil undian kembali menempatkan mereka bersama Nigeria dan Argentina. Satu slot lainnya dihuni perwakilan Asia Korea Selatan.
Kekhawatiran pendukung Yunani seperti menjadi kenyataan ketika Korea Selatan secara mengejutkan menang 2-0 di laga perdana 12 Juni lalu di Nelson Mandela Bay stadium. Namun penantian panjang Yunani dihentikan oleh Dimitris Salpigidis yang mencetak gol pertama negara tersebut ketika menyamakan kedudukan 1-1 saat menghadapi Nigeria di menit 44.
Pesta Yunani belum usai, Vasilis Torosidis kemudian mengoyak gawang Nigeria untuk kali kedua pada menit ke-71 sekaligus memastikan poin dan kemenangan pertama bagi Yunani di Piala Dunia. Rakyat Yunani layak berpesta atas prestasi ini. SELAMAT YUNANI...!!!

No comments:

Post a Comment